SajianSedap.com - Aroma dan rasa istimewa dari Resep Mangut Ikan Asap ini bikin kita jadi lupa diri.
Kuah santan yang begitu gurih dari menu tradisional ini dijamin bikin kita jadi tambah nasi terus.
Jangan ragu lagi untuk menghadirkan menu simple ini sebagai menu utama makan malam nanti.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
300 gram ikan pe asap, potong-potong
4 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
3 buah cabai hijau, potong serong
2 1/2 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
650 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
4 buah cabai merah keriting
2 cm jahe
4 butir kemiri, sangrai
2 cm kencur
Cara Membuat Mangut Ikan Asap Kecombrang:
1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas, dan cabai hijau sampai harum.
2. Tambahkan ikan pe. Aduk rata.
3. Masukkan kecombrang, santan, garam, dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai matang.
Baca Juga: Cara Ampuh Bikin Ikan Lele Jadi Hidangan Berkelas, Olah Dengan Resep Mangut Lele Kemangi
Baca Juga: Resep Mangut Ikan Daun Melinjo, Olahan Ikan yang Punya Aroma dan Rasa Lezat
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR