SajianSedap.com - Minyak kemiri adalah salah satu minyak yang cukup terkenal di Indonesia.
Ini adalah cairan yang diekstraksi dari kemiri, bahan yang sebenarnya populer dalam dunia kuliner.
Minyak kemiri terkenal dengan manfaatnya yang luar biasa untuk kesehatan rambut.
Dengan kandungan asam amino dan asam lemak esensial yang dapat menembus hingga ke dalam lapisan kulit kepala, ini membuat minyak kemiri dapat membuat rambut terlihat sehat dan tidak kering.
Tapi tak hanya untuk rambut, manfaatnya untuk kesehatan begitu luas, dari masalah kulit hingga daya tahan tubuh.
Tentu Anda tak boleh melewatknya begitu saja, apalagi minyak kemiri bisa didapat dengan mudah di pasaran.
Tapi untuk membuatnya sendiri pun tidaklah sulit dilakukan.
Ada berbagai cara membuat minyak kemiri yang bisa kamu lakukan, di antaranya dapat diolah dengan cara dipanaskan hingga disangrai.
Penasaran dengan bagaimana cara membuat minyak kemiri? Simak selengkapnya di bawah ini.
Untuk membuat minyak kemiri dengan cara berikut ini, kamu dapat dapat menggunakan 250 gram kemiri untuk membuat sekitar 1 liter minyak kemiri.
Selain itu, pastikan bahan dan alat yang digunakan dalam pembuatan minyak kemiri bersih dari kontaminan agar dapat menghasilkan manfaat secara maksimal.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR