SajianSedap.com - Resep Brokoli Kuah Miso tampil sederhana ini merupakan menu sehat yang rasanya enak banget.
Meskipun hadir dengan kuah yang begitu sedap, menu praktis ini pastinya bisa kita buat semudah membalikkan telapak tangan.
Mari, lengkapi menu makan malam nanti dengan menghadirkan menu sehat dan enak berikut ini.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
300 gram brokoli, dipotong perkuntum
2 siung bawang putih, cincang halus
2 cm jahe, iris halus
100 gram udang kupas, cincang kasar
800 ml air
2 sendok makan miso
2 sendok teh kecap jepang
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
100 gram jamur enoki
1 batang daun bawang, potong 1 cm
Cara Membuat Brokoli Kuah Miso:
1. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Masukkan air dan miso. Aduk sampai mendidih.
2. Tambahkan kecap jepang, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Masukkan brokoli, jamur enoki, dan daun bawang. Masak sampai mendidih dan matang.
Baca Juga: Resep Nasi Brokoli Sosis, Menu Sehat Untuk Makan Malam yang Dibuat Dengan Bahan yang Sederhana
Baca Juga: Resep Lemper Brokoli, Kue Tradisional Pulen, Sedap, Dan Juga Sehat
KOMENTAR