SajianSedap.com - Resep Gemblong adalah kue tradisional berbahan dasar tepung ketan dengan rasa manis dan gurih yang bikin kita lupa waktu ketika menyantapnya.
Kalau ingin menghadirkan Resep Gemblong ini untuk menu takjil buka puasa sore ini, pastikan buat dalam jumlah yang banyak ya.
Soalnya, Resep Gemblong ini bisa habis dalam sekejap begitu disajikan.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 18 buah
Bahan:
200 gram tepung ketan putih
100 gram kelapa, parut kasar
1/2 sendok teh garam
175 ml santan hangat, dari 1/4 btr kelapa
500 ml minyak, untuk menggoreng
Bahan Pelapis:
50 gram gula pasir
50 gram gula merah sisir
2 lembar daun pandan, ikat
75 ml air
Cara Membuat Gemblong:
1. Aduk rata tepung ketan putih, kelapa parut kasar, dan garam. Tuang santan hangat sedikit-sedikit sambil diaduk sampai bergumpal.
2. Ambil sedikit adonan. Bentuk oval.
3. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Sisihkan.
5 Cara Aman Hilangkan Panu di Kulit, Gak Perlu Obat Tetes yang Rasanya Panas saat Dipakai
Penulis | : | Robert Christianto |
Editor | : | Dwi |
KOMENTAR