Sajian Sedap
Resep Bolu Kukus Tape Keju Oreo Enak Untuk Camilan Istimewa Siang Ini
Sajiansedap.com - Resep Bolu Kukus Tape Keju Oreo ini pasti anti repot membuatnya.
Bukan cuma mudah dibuat, Resep Bolu Kukus Tape Keju Oreo ini juga istimewa banget di lidah.
Langsung saja yuk, sajikan Resep Bolu Kukus Tape Keju Oreo ini untuk camilan istimewa siang ini.
Baca Juga: Resep Bolu Kukus Pisang Lembut yang Manjakan Lidah Ini Bisa Dibuat Pemula
Waktu: 60 Menit
Sajian: 16 potong
Bahan:
- 2 sendok makan air daun suji, dari 35 lbr daun suji dan 2 lbr daun pandan, blender.
- 4 butir telur.
- 110 gram gula pasir.
- 1/4 sendok teh garam.
- 175 gram tepung terigu protein sedang.
- 30 gram susu bubuk.
- 3/4 sendok teh baking powder.
- 75 gram margarin, lelehkan.
- 100 gram tape singkong, haluskan.
- 50 ml santan instan.
- 1 sendok makan kental manis.
- 200 gram selai cokelat, untuk olesan.
- 100 gram buttercream, kocok, untuk hiasan.
- 75 gram keju parut, untuk taburan.
- 56 keping Oreo tanpa krim, haluskan, untuk taburan.
Cara Membuat Bolu Kukus Tape Keju Oreo:
- Kocok telur, gula pasir, dan garam sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil ayak dan aduk rata.
- Panaskan margarin. Aduk sampai larut. Masukkan santan. Aduk rata.
- Tuang campuran margarin, tape, susu kental manis, pewarna hijau, dan air daun suji sedikit demi sedikit ke ke dalam kocokan telur sambil aduk rata.
- Tambahkan kenari. Aduk rata.
- Tuang adonan ke ke dalam 2 bh loyang 30x10x4 cm yang alasi kertas roti tanpa olesi margarin.
- Kukus di atas api sedang 20 menit sampai matang.
- Setelah dingin, ambil selembar cake. Oleskan selai. Tutup dengan cake.
- Oleskan buttercream tipis-tipis pada bagian atas cake. Taburi miring keju dan Oreo bersebelahan.
#GridNetworkJuara
Baca Juga: Resep Bolu Kukus Pelangi Enak dan Cantik, Bikin Siapapun Jatuh Cinta
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR